Sup jagung seafood

1.11.12

Bahan:
350 gram jagung manis
800 ml air kaldu udang
4 sendok makan margarin
60 gram bawang bombai
3 sendok makan tepung terigu
250 ml krim encer
100 gram udang kupas, sisakan ekornya
100 gram cumi,iris melintang
100 gram crab stick , siap beli
1 ½ sendok teh garam halus
½ sendok teh merica bubuk
½  sendok teh cabai kering bubuk
2 sendok makan daun ketumbar
Cara membuat:
-Campur jagung dengan air kaldu udang,masukan kedalam blender. Haluskan
-Panaskan margarin dalam wajan, tumis bawang bombai sampai wangi.Taburi tepung terigu,tuangi larutan kaldu demi sedikit sambil diaduk hingga licin.Masak selama 2 menit dengan api kecil.
-Tuangi larutan kaldu,krim,udang,cumi dan crab stick.Bubuhi garam,merica dan cabai kering bubuk.Aduk sampai udang,cumi dan kepiting matang.Angkat.
-Masukan ke dalam mangkuk saji,taburi daun ketumbar,dan sajikan segera dalam keadaan panas.
Untuk 6 orang
Catatan :
-Krim Encer adalah bagian dari susu yang berwarna kuning,dengan kadar lemak 18-40 %. Biasanya dijual dalam bentuk kemasan beku.Sebelum digunakan , krim beku dikocok terlebih dahulu agar mencair.
-Crab Stick: olahan daging kepiting, dicetak dalam bentuk batangan. Dikemas dalam plastik, dijual dipasar swalayan besar bagian makanan beku.
Sup Krim Kacang Polong
Bahan:
300 gram kacang polong beku, biarkan dalam suhu ruang
750 ml air kaldu ayam
30 gram mentega
1 siung bawang putih, cincang
100 gram bawang bombai, cincang
200 gram daging ayam,rebus,iris dadu
1 sendok teh garam halus
½ sendok teh merica bubuk
200 gram krim encer
25 gram keju parmesan
1 sendok makan peterseli cincang